Pendapat Ahli

Menurut Spesialis Kebidanan dari Rumah Sakit Pelni, dr. Adi Sukrisno, pada dasarnya ibu hamil yang mudik dengan dibonceng menggunakan sepeda motor tidak masalah. Hanya saja ada beberapa hal yang wajib diperhatikan. Dan anjuran usia kehamilan yang diperbolehkan untuk diajak mudik dengan sepeda motor adalah di atas 20 minggu.

Pendapat Ahli
source: http://rsb.tanahbumbukab.go.id/
Pengendara sepeda motor diusahakan jangan melakukan rem mendadak. Ini karena dapat memicu datangnya kontraksi yang belum waktunya,"
source: http://rsb.tanahbumbukab.go.id/

Hindari Jalan Rusak dan Jangan Ngebut

Tips mudik aman ibu hamil dengan sepeda motor adalah menghindari jalanan yang rusak dan jangan mengendarai motor dengan kecepatan tinggi. Selain itu, pengendara motor yang membawa ibu hamil juga harus menghindari rem mendadak. Mengapa? Karena rem mendadak dan guncangan akibat jalan yang rusak dapat menyebabkan Moms keguguran, terutama jika usia kandungan Moms masih berusia kurang dari 20 minggu.

Hindari Jalan Rusak dan Jangan Ngebut
source: https://www.medcom.id/

Benturan akibat rem mendadak dan guncangan yang kencang juga bisa menyebabkan ari-ari atau plasenta terlepas.Ketika plasenta janin terlepas, Moms harus segera dirujuk ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan.

baca juga

Cukup Istirahat

Bagi Moms yang sedang hamil namun tetap ingin mudik dengan sepeda motor, sebaiknya memiliki waktu istirahat yang cukup sebelum berangkat mudik. Dan untuk pengendara motor terutama ibu hamil, sebaiknya istirahat 3 - 4 jam sekali agar ibu hamil tidak kelelahan selama perjalanan. Biar lambat asal selamat.

Cukup Istirahat
source: https://news.detik.com/

Makan Makanan Bergizi

Konsumsi asupan dan makanan sehat sebelum dan selama mudik lebaran merupakan salah satu tips mudik aman ibu hamil dengan sepeda motor. Hal ini bertujuan untuk menjaga tubuh agar tetap sehat, terutama kesehatan janin. Misalnya mengonsumsi makanan yang kaya akan asam folat. Dan jangan lupa untuk cek kesehatan sebelum berangkat mudik.

Makan Makanan Bergizi
source: https://www.finansialku.com/
baca juga

Gunakan Perlengkapan Kendaraan Lengkap

Safety riding itu yang utama. Selanjutnya tips mudik aman ibu hamil dengan sepeda motor adalah menggunakan perlengkapan kendaraan lengkap. Seperti helm yang memiliki standar nasional, jaket, sepatu, sarung tangan, kacamata, jas hujan, dan jalan lupa untuk tetap menggunakan pakaian yang longgar selama perjalanan.

Gunakan Perlengkapan Kendaraan Lengkap
source: https://diloker.com/

Nah Moms, itu tadi tips mudik aman ibu hamil dengan sepeda motor. Siapkan segala sesuatu sebelum berangkat mudik ya, Moms. Agar perjalan Moms ketika mudik lancar tanpa hambatan apapun. Selamat mudik Mommies, semoga selamat sampai tujuan.