Sandra Dewi


Saat mengumumkan kehamilannya pertama kali, ternyata usia jabang bayi di kandungnya sudah berusia 4 bulan. Tapi, banyak orang yang menyangsikan kehamilan Sandra Dewi karena perutnya enggak kelihatan membuncit dan tubuhnya pun tetap ramping seperti biasanya. 

Lalu di usia kehamilan 7 bulan, ia pun mengunggah foto kehamilannya. Perutnya memang sudah membuncit, tapi netizen mengatakan kalau Sandra enggak seperti ibu hamil 7 bulan melainkan kelihatan hamil 5 bulan. Bagaimana menurutmu, Moms?
 

Sandra Dewi
source: https://www.instagram.com/sandradewi88/


 

baca juga

Rinni Wulandari


Karena tubuhnya yang mungil, Rinni bahkan tidak terlihat kalau sedang hamil. Ia tidak mengalami kenaikan berat badan ibu hamil yang drastis seperti bumil pada umumnya. Bahkan di usia kehamilannya yang menginjak usia 5 bulan, perutnya belum begitu kelihatan membuncit dan tubuhnya masih terlihat ramping. Selain itu, Rinni dan suaminya Jevin Julian yang tergabung dalam Soundwave masih aktif tampil di berbagai show

Hanya saja, di kehamilan pertamanya ini, Rinni merasakan beberapa hal misanya lebih gampang sensitif dan sedih. 
 
Rinni Wulandari
source: https://www.instagram.com/rinni_w/


 

Acha Septriasa


Acha yang baru saja resmi menjadi ibu dari putri mungilnya bernama Jelita S Kharisma ini, juga enggak mengalami kenaikan berat badan ibu hamil yang drastis lho, Moms. Kehamilannya malah baru terlihat jelas di usia 7 bulan. Maka tak heran, kalau sehabis melahirkan pun tubuh Acha enggak melebar, karena semasa hamil memang berat badannya tak naik banyak. 
 

Acha Septriasa
source: https://www.instagram.com/septriasaacha/


 

baca juga

Melody Prima


Buat kamu yang suka menonton sinetron, pasti tak asing lagi dengan Melody Prima. Ya, Melody adalah salah satu bintang sinetron yang digandrungi anak muda. Melody yang nikah muda di usia 21 tahun ini sudah memiliki seorang putra lho. Putranya itu lahir pada Maret 2017 lalu.

Nah, selama hamil ternyata tubuh Melody enggak berubah banyak. Hanya ada kenaikan beberapa kilogram saja, dan setelah melahirkan tubuhnya kembali ke berat semula. Penasaran seperti apa penampilan Melody sewaktu hamil? Lihat gambar di bawah ini, Moms!
 

Melody Prima
source: https://www.instagram.com/melodyprima/