1. Roti Lapis Telur Mayo

1. Roti Lapis Telur Mayo

Kreasi roti lapis telur mayo ini sangat mudah dibuat dan cocok dijadikan sarapan maupun bekal si kecil. Dengan menyantap roti lapis telur mayo, si kecil sudah mendapatkan karbohidrat sekaligus protein yang akan memberikan energi pada aktivitasnya. Mudah saja cara membuatnya, begini resepnya.

Bahan:

  • 2 lembar roti tawar kupas
  • 1 butir telur rebus
  • Mayo
  • Sedikit merica
  • Plastik wrap
Cara membuat:
  • Hancurkan telur menggunakan garpu atau alat pemotong telur
  • Beri sedikit merica dan tambahkan mayo. Aduk rata
  • Siapkan 1 lembar roti lalu tambahkan isian yang telah dibuat hingga penuh
  • Tutup dengan 1 lembar roti lainnya
  • Bungkus dengan plastik wrap hingga roti padat dan rapi
  • Belah menjadi dua bagian
  • Roti lapis telur mayo siap disajikan

2. Roti Lapis Stroberi dan Krim

2. Roti Lapis Stroberi dan Krim
Jika si kecil pecinta makanan manis yang mengenyangkan sekaligus menyegarkan. Roti lapis krim stroberi ini bisa dijadikan pilihan. Roti yang lembut dengan krim yang manis gurih dilengkapi stroberi yang segar membuat siapapun ketagihan termasuk si kecil. Begini resepnya, Moms.

Bahan:
  • 2 lembar roti tawar kupas
  • Whipping cream instan
  • 5 buah stroberi
  • Plastik wrap
Cara membuat:
  • Siapkan roti, lalu tambahkan whipping cream secukupnya
  • Ratakan whipping cream hingga seluruh bagian roti tertutup
  • Tambahkan stroberi dengan meletakkan 3 stroberi di tengah secara sejajar dan 2 stroberi pada ujung roti pada samping kanan dan kiri.
  • Tambahkan whipping cream untuk menutup stroberi
  • Tutup dengan selembar roti lainnya
  • Bungkus dengan plastik wrap hingga padat
  • Belah menjadi dua bagian
  • Roti lapis krim dan stroberi siap disajikan.
baca juga

3. Roti Bakar Coklat Keju

3. Roti Bakar Coklat Keju

Meskipun kreasi roti ini paling klasik, tapi rasa roti bakar coklat keju sangat familiar dan disukai oleh semua kalangan. Manisnya coklat dan gurihnya keju tentu membuat si kecil ketagihan. Selain itu roti yang garing akan semakin menambah cita rasa. Mudah saja membuat roti bakar coklat keju ini. Resepnya sebagai berikut, Moms.

Bahan:

  • Roti tawar
  • Coklat meses
  • Keju
  • Mentega
Cara membuat:
  • Siapkan 2 lembar roti tawar dan olesi kedua bagiannya menggunakan mentega
  • Panaskan pemanggang roti atau wajan anti lengket
  • Masukan 1 lembar roti terlebih dahulu, berikan topping coklat dan keju mozzarella atau sesuai selera.
  • Tutup dengan 1 lembar roti lainnya
  • Tekan roti hingga menyatu
  • Jangan lupa untuk membalik sehingga roti garing sempurna
  • Angkat dan tambahkan topping tambahan jika perlu
  • Roti bakar siap disantap

4. Roti Bakar Jagung Tuna Mayo

4. Roti Bakar Jagung Tuna Mayo

Suka roti isi yang asin? Varian jagung tuna mayo ini akan menari-nari dalam mulut. Varian ini cukup banyak diminati anak kecil karena rasa tuna dan mayonya yang gurih dan rasa manis dari jagung. Jika Moms sedikit bosan dengan varian roti tawar, Moms bisa memilih bun atau roti untuk burger yang besar. Begini cara masaknya.

Bahan:

  • 1 kaleng tuna
  • Mayonaise
  • Jagung manis matang
  • Roti tawar atau bun
  • Mentega
Cara membuat:
  • Pertama-tama, buat isiannya dengan mencampurkan tuna, mayo dan jagung manis
  • Olesi roti dengan mentega terutama untuk bagian luar
  • Panaskan wajan, bakar selembar roti
  • Tambahkan isian roti dan ratakan
  • Tutup dengan roti lainnya, dan tekan hingga roti menempel
  • Balik roti agar garing secara merata
  • Roti bakar jagung tuna mayo siap disajikan