Apa Itu Amandel?

Seperti yang sudah dijabarkan sebelumnya, amandel merupakan kelenjar yang berada di pangkal ternggorokan. Kelenjar ini bekerja membantu tubuh melawan kuman yang masuk melalui mulut atau hidung sebelum menyebabkan infeksi di seluruh tubuh. Meskipun begitu, terkadang bakteri atau virus masuk malah menyerang dan menginfeksi amandel. Ketika ini terjadi, akan terjadi peradangan amandel. 

Radang Amandel Pada Anak, Kenali Gejala dan Cara Mengobatinya
source: https://www.kinderling.com.au/


Gejala Radang Amandel

Jika seorang anak menderita tonsilitis, ia biasanya akan mengeluhkan rasa sakit pada tenggorokan dan sulit untuk makan, minum, atau bahkan menelan ludak. Selain itu, si kecil juga mungkin mengalami demam. Nah, berikut adalah beberapa tanda lain yang muncul saat bakteri atau virus menginfeksi amandel anak:

  • amandel tampak memerah (bengkak atau teriritasi)
  • muncul lapisan kuning atau putih pada amandel
  • pembengkakan kelenjar di leher
  • bau mulut
Radang Amandel Pada Anak, Kenali Gejala dan Cara Mengobatinya
source: https://www.fatherly.com/
baca juga


Tindakan Dokter Pada Pasien dengan Amandel

Pada pemeriksaan radang amandel oleh dokter, biasanya mereka akan mengecek kondisi kelenjar amandel dari rongga mulut. Dokter juga mungkin akan memeriksa hidung dan telinga, mendengarkan detak jantung dada, meraba dan merasakan bagian tertentu pada leher, dan mencari tanda-tanda infeksi lainnya. Bakteri dan virus keduanya dapat menyebabkan radang amandel. Itu sebabnya penting bagi dokter untuk mengetahui apakah itu disebabkan oleh bakteri atau virus. Pasalnya, infeksi dari bakteri akan membutuhkan obat untuk mengatasinya.

Radang Amandel Pada Anak, Kenali Gejala dan Cara Mengobatinya
source: https://www.enthealth.org/


Cara Mengobati Amandel

Jika radang amandel disebabkan oleh bakteri, dokter akan meresepkan antibiotik, yaitu obat yang bekerja untuk membunuh bakteri. Pastikan si kecil meminum obat antibiotik ini sesuai resep dan dihabiskan. Namun, jika radang amandel disebabkan oleh virus, antibiotik tidak akan bekerja dan tubuh si kecil akan melawan infeksi dengan sendirinya. Terkadang anak-anak juga akan direkomendasikan untuk menjalani operasi untuk menghilangkan amandel mereka, tetapi hanya jika radang amandel sangat parah dan membengkak sehingga membuat anak sulit bernapas pada malam hari.

Radang Amandel Pada Anak, Kenali Gejala dan Cara Mengobatinya
source: https://www.verywellhealth.com/

Jika si kecil menderita radang amandel, berikut adalah beberapa tips yang dapat membantunya merasa lebih baik:

  1. Minum banyak cairan.
  2. Jika sakit menelan makanan biasa, cobalah makanan yang halus, seperti puding, sup, es, dan makanan lembut lainnya.
  3. Cuci tangan dengan baik dan teratur.
Itulah beberapa hal penting seputar perawatan amandel pada anak-anak. Semoga informasi ini bermanfaat, ya!