1. Cari Tahu Detail Produk yang Dicari
Saat Moms ingin membeli suatu produk untuk si Kecil, jangan asal beli ya. Jangan karena terlihat lucu dan menggemaskan, terus Moms ikutan beli. Padahal, membeli sebuah produk untuk bayi nggak bisa hanya ikut-ikutan orang lain, tapi Moms harus cari tahu apa yang dibutuhkan. Misalnya saja, si Kecil alergi terhadap bulu-bulu halus, jadi, Moms harus perhatikan betul apakah produk yang Moms mau beli mengandung bulu-bulu halus?
2. Periksa Toko atau Penjual Produk
Setelah Moms sudah mengetahui produk apa yang akan dibeli, selanjutnya cari online shop yang terpercaya. Moms bisa melihat seberapa sering mereka menjual barang setiap harinya. Selain itu, lihatlah berapa rating yang diberikan oleh pembeli dan seberapa ramahnya si penjual. Jika Moms telah yakin dengan toko tersebut, silakan tanya-tanya tentang produk yang akan Moms beli.
3. Jangan Tergiur Harga Murah
Saat Moms melihat jika ada produk yang memiliki harga di luar nalar alias terlalu murah, jangan langsung dibeli ya Moms. Moms patut curiga dengan keaslian barang tersebut. Carilah dengan harga yang wajar saja. agar terjamin keasliannya, kunjungilah official store dari brand yang Moms mau beli. biasanya, official store juga akan memberikan diskon besar kok Moms.
4. Cek Ulasan Pembeli
Moms juga nggak boleh mengabaikan ulasan pembeli. Saat barang yang dirasa sudah aman, tapi Moms juga harus melihat bagaimana respon pembeli tentang barang atau toko tersebut. apakah barang bekerja dengan baik, apakah pengirimannya cepat, atau apakah respon penjualnya juga baik. hal-hal seperti inilah yang juga harus Moms perhitungkan. Jika respon rata-rata pembeli baik, maka Moms bisa membelinya.
Nah, itulah tips yang bisa Moms lakukan saat ingin membeli sebuah produk bayi. Jangan sampai Moms ditipu dengan keaslian produknya ya Moms!