Cacar air disebabkan oleh virus varicella zoster. Penyakit ini sangat menular dan umumnya menyerang anak-anak. Ketika seorang anak terinfeksi, maka akan muncul ruam yang berisi nanah di sekujur tubuhnya. Dua hari pertama saat terkena cacar air, anak jadi lemas dan merasa sangat kelelahan.

Mungkin anak bahkan tidak mau makan, karena itu siasati dengan memberinya nutrisi berupa cairan. Bertambah hari, jumlah ruam bernanah juga akan bertambah. Kadang muncul nanah pada area kelamin, telapak tangan, kaki, wajah dan kulit kepala. Tingkat kesembuhan anak, tergantung pada pengobatan yang diberikan. Perawatan yang tepat di rumah juga akan membuat anak lebih cepat pulih. 
 

Perhatikan Moms, Ini Do's & Dont's Saat Anak Terkena Cacar Air!
source: http://thriving.childrenshospital.org


 

baca juga

DO'S

Pemberian Makanan
  • Berikan banyak sayuran dan buah untuk dikonsumsi anak, seperti pisang, melon, jambu dan sebagainya. 
  • Jika anak menolak makanan padat, maka buatkan bubur yang telah ditambahkan dengan banyak sayur-sayuran.
  • Berikan cairan yang cukup kepada anak, sedikitnya 6 gelas per hari. 
DO'S
source: http://www.mims.co.uk


Perawatan

  • Pakaikan anak baju longgar yang membuatnya nyaman dan bikin suhu kamar senyaman mungkin untuk membantunya beristirahat. 
  • Selalu awasi anak, karena rasa lemas berlebihan akan membuat anak sewaktu-waktu bisa kehilangan kesadaran. 
  • Potong kuku tangan dan kaki, agar tidak menimbulkan bekas ataupun menyebarkan ruam saat anak mencoba menggaruk rasa gatal yang dirasakannya. 
  • Pastikan kamu selalu mencuci tanganmu setiap akan berinteraksi dengan anak, misalnya saat memberikan obat dan makanan. 
  • Pisahkan setiap pakaian, seprai dan benda-benda yang dipakai anak saat dicuci dan cuci dengan deterjen antibakterial. 
  • Saat ruam mulai mengering, maka kamu bisa mengizinkan anak untuk mandi. Masukkan baking soda ke dalam air hangat untuk mandi anak. Campuran ini akan bermanfaat mengurangi rasa gatal yang dideritanya. 
  • Terakhir, taati semua hal yang dianjurkan dokter agar anak lebih cepat pulih dan dapat bermain kembali bersama teman-temannya. 


 

DONT'S

Makanan yang Tidak Boleh

  • Hindari memberikan makanan kepada anak berupa telur, daging, ikan, ayam karena akan memperparah ruam yang dialaminya. 
  • Kurangi garam dalam asupan makanan dan minuman agar anak terhindar dari gatal. Begitu pula dengan makanan berminyak dan goreng-goreng perlu dikurangi agar tidak mengganggu pencernaannya. 
  • Hindari dulu memberikan makanan yang terbuat dari tepung terigu dan produk turunan gandum, seperti roti karena bisa menambah suhu tubuh anak. 
DONT'S
source: http://www.mumblog.co.uk


Perawatan yang Harus Dihindari

  • Jangan biarkan anak menggaruk ruam karena akan menjadi luka dan menyebar ke bagian kulit yang lain. Banyak ruam di tubuhnya akan meninggalkan bekas yang jelek dan tidak enak dilihat. 
  • Jangan mandikan anak sebelum bekas nanahnya mengering dan sembuh.  
  • Jangan biarkan anak bersentuhan dengan anggota keluarga lainnya, terutama kakak atau adiknya karena cacar air sangat mudah menyebar. 
  • Jangan berikan obat oral ataupun obat luaran yang tidak dalam resep dokter. 
  • Jangan tinggalkan anak tanpa pengawasan dalam 3 hari pertama saat terinfeksi cacar air.