Sesuai dengan namanya, tradisi ini biasanya dilakukan saat usia kehamilan memasuki bulan ketujuh. Istilah lain yang lebih kekinian dan mulai jadi tren bagi sebagian orang adalah Baby Shower. Tren baby shower semakin berkembang dan jadi pilihan bagi Moms yang ingin merayakan kehamilan bersama sahabat terdekat.

Rianti Cartwright, aktris dan model cantik ini baru saja merayakan momen 7 bulan kehamilan pertamanya di tengah pandemi Corona atau COVID-19. Selamatan 7 bulan kehamilannya ini awalnya dirayakan oleh orangtua dan mama mertua Rianti Cartwright. Mereka membuat nasi kuning dan rujak khas 7 bulanan di rumah masing-masing.

Baby Shower di Tengah Corona, Ini Momen 7 Bulanan Online Rianti Cartwright
source: https://www.instagram.com/riantic/

“7 months. Terimakasih Tuhan ❤️🙏🏻. Karena pandemi, tidak bisa selamatan. Paling mama dan mertua bikin rujak/nasi kuning di rumah masing2. Doanya juga di rumah masing2. Tetap bersyukur dan bahagia, semoga semua lancar sampai persalinan ❤️🙏🏻,” tulis Rianti dalam caption.

Tapi siapa sangka, Rianti Cartwright mendapat kejutan baby shower dari para sahabat. Eits, bukan asal baby shower yang berkumpul merayakan di satu tempat ya, Moms. Rianti mendapat kejutan baby shower virtual dari teman-teman dekatnya. Uniknya momen kejutan online ini diunggah Rianti di Instagramnya.

Baby Shower di Tengah Corona, Ini Momen 7 Bulanan Online Rianti Cartwright

“Yesterday my LG fam threw me a surprise Zoom baby shower/tea party. Aww you guyss ❤️😘. Terimakasiiih my laffs,” tulis Rianti.

baca juga

Dalam postingannya, terlihat Rianti mendapat kejutan baby shower berupa afternoon tea party dari teman-temannya. Rianti mendapat kertas undangan tea party berwarna pink lengkap dengan sebuket bunga cantik dengan warna putih dan pink.

Baby Shower di Tengah Corona, Ini Momen 7 Bulanan Online Rianti Cartwright

Rianti juga memotret beberapa kudapan manis yang ada dihadapannya saat baby shower virtual. Di slide terakhir, nampak Cathy Sharon, Edric Tjandra hingga Yeslin Wang yang ikut merayakan 7 bulanan online Rianti Cartwright.

Baby Shower di Tengah Corona, Ini Momen 7 Bulanan Online Rianti Cartwright

Sebelumnya diketahui Rianti Cartwright memang telah lama menanti momen kehamilan ini, Moms. Rianti dan sang suami, Cassanova Alfonso menanti kehadiran buah hati mereka selama hampir 20 tahun sejak pernikahan mereka 2010 lalu.

baca juga

Hingga akhirnya Rianti mengikuti jejak sahabatnya, Ratna Galih untuk mengikuti program kehamilan IVF atau yang lebih dikenal dengan program Bayi Tabung. Rianti mendatangi dr. Caroline Hutomo, SpOG yang juga menangani Ratna Galih sampai sukses melahirkan bayi kembarnya.

Baby Shower di Tengah Corona, Ini Momen 7 Bulanan Online Rianti Cartwright
source: https://www.instagram.com/riantic/

Wah, selamat Mommy Rianti Cartwright atas 7 bulan kehamilannya! Semoga sang ibu dan calon bayi sehat dan lahir dengan selamat.