Bayi yang baru lahir kemampuan menyusunya memang belum terbentuk. Namun seiring bertambahnya umur, kemampuan bayi untuk menyusui semakin berkembang signifikan. Tapi Moms, jika bayi mengalami kesulitan atau kendala dalam menyusui, ada baiknya jangan disepelekan. Karena bisa jadi bayi mengalami tali lidah pendek atau tongue tie.

Tongue tie atau yang biasa disebut dengan ankyloglossia adalah kondisi cacat lahir yang membuat gerakan lidah menjadi terbatas. Kelainan ini biasanya menyerang pada bayi baru lahir, khususnya bayi laki-laki, dan dapat berdampak pada proses menyusui, cara makan, menelan, dan berbicara. Kondisi tongue-tie bisa membuat bayi kesulitan menyusu sehingga menolak puting. 

Ternyata Moms Bisa Mendeteksi Tongue Tie Pada Bayi! Bagaimana Caranya ?
source: http://keluargasehat.media

Normalnya, lingual frenulum memiliki kelonggaran sehingga memiliki ruang untuk bergerak leluasa. Namun pada tongue tie atau ankyloglossia, bentuk lingual frenulum lebih pendek dan melekat pada sisi bawah ujung lidah dan lantai mulut sehingga bayi tidak bisa menjulurkan lidah keluar dengan baik. Gejala umum tongue tie dapat mencakup :

  • Bentuk "V" atau bentuk hati di ujung lidah
  • Bayi tidak mampu menjulurkan lidahnya melewati gusi atas
  • Lidah bayi tidak mampu untuk menyentuh langit-langit mulut
  • Kesulitan menggerakan lidah dari sisi ke sisi atau mengangkat lidah ke gusi atas
  • Pelekatan mudah lepas dan kurang baik menghisap payudara moms
  • Terdengar bunyi 'klik' saat bayi menyusu pada moms
  • Kenaikan berat badan bayi lambat
  • Bayi mudah marah dan sering kolik
  • Bayi rewel dan sering melengkungkan tubuh serta menjauhi payudara
Ternyata Moms Bisa Mendeteksi Tongue Tie Pada Bayi! Bagaimana Caranya ?
source: https://www.knowabouthealth.com
baca juga

Itu sebagian kecil tanda tongue tie pada bayi ya Moms, masih banyak tanda lainnya. Meskipun menyerang bayi , tongue tie juga memiliki efek pada Moms loh. Berikut adalah beberapa efek tonge tie pada ibu.

  • Puting lecet
  • Nyeri pada payudara
  • Produksi ASI sedikit
  • Ada jerawat kecil berwarna putih di ujung puting
  • Mastitis
  • Ibu merasa tidak nyaman tiap akan menyusui
Ternyata Moms Bisa Mendeteksi Tongue Tie Pada Bayi! Bagaimana Caranya ?
source: https://www.womenshealthnetwork.com

Hal-hal di atas tetap harus di evaluasi oleh Moms. Misal, apakah benar produksi ASI berkurang, karena pelekatan yang kurang baik, atau ada sebab lainnya. Jangan sampai kita terburu-buru menyimpulkan bahwa penyebab anak susah menyusui, dan berat badan tidak naik karena tongue tie. Jika memang diperlukan, konsultasikan dan periksakan bayi ke dokter.