Pure Apel

Apel dapat diperkenalkan semenjak MPASI di mulai (6 bulan pertama). Apel kaya akan serat, kalium, fosfor, magnesium, vitamin A dan Vitamin C yang baik untuk tubuh si kecil. Tidak hanya bergizi, pure apel memiliki rasa manis pas yang membuat si kecil tidak mungkin menolak untuk mengonsumsinya. 

Cara membuat pure apel : Kukus apel selama 10 menit, lalu haluskan dengan garpu kecil atau food proccesor. Sajikan hangat atau simpan dalam wadah kaca tertutup dalam kulkas. Pure ini bisa bertahan dalam 2 sampai 3 hari.

Cara menyajikan pure apel sebagai pemanis : Campurkan pure apel dengan pure sayuran lainnya yang memiliki rasa hambar seperti baby buncis, brokoli atau sayur lain. Dijamin enak deh Moms!

Pure Apel
source: https://i.pinimg.com/736x/ca/28/02/ca28024261e094550ec71bee011e6dde--baby-food-recipes-taste-buds.jpg

Brown Rice Syrup (Sirup Beras)

Brown rice syrup adalah pemanis alami yang dibuat dari kombinasi barley malt dan beras coklat (brown rice). Bahan-bahan tersebut difermentasi oleh enzim dari karbohidrat menjadi maltosa. Jika dibandingkan dengan gula, brown rice syrup memang tidak terlalu manis.

Campurkan brown rice syrup ke dalam makanan bayi seperti puding, bubur beras, maupun snack ringan. Brown rice syrup di klaim sebagai pemanis yang aman didalam industri makanan alami dan mudah dicerna untuk dijadikan energi oleh tubuh. Moms bisa mendapatkan sirup ini di beberapa supermarket.

Selain brown rice syrup, Moms bisa juga memakai sirup maple, sirup pemanis alami yang banyak mengandung kalsium.

Brown Rice Syrup (Sirup Beras)
source: https://www.cheatsheet.com/wp-content/uploads/2014/09/iStock_000010302307_Small.jpg?x40965
baca juga

Pure Kurma atau Tepung Kurma

Tau dong kurma Moms? Yaps, buah yang sering kita temukan pada saat bulan puasa ini memang tidak diragukan lagi manfaatnya ya Moms. Penggunaan kurma untuk MPASI dapat memenuhi kebutuhan nutrisi bayi seperti Kalori,  serat,  besi , kalsium,kalium dan sejumlah trace niasin, vitamin A dan folat. Kurma aman kok untuk bayi Moms, asal tekstur kurma disesuaikan dengan bayi.

Sebaiknya Moms memilih jenis kurma segar (bukan manisan kurma) hal ini untuk menghindari adanya bahan tambahan lain yang kurang baik untuk bayi. Cara mengonsumsi kurma sebagai pemanis makanan yaitu dengan membuat pure kurma, mencicang kurma dan menaburkannya ke makanan bayi, atau dibuat menjadi tepung kurma. Moms bisa juga kok memberi tepung kurma alami yang dijual di beberapa tempat. Selamat mencoba moms.

Pure Kurma atau Tepung Kurma
source: http://mummysyum.com/wp-content/uploads/2018/01/homemade-dried-dates-powder.jpg

Palm Sugar

Palm Sugar bisa diberikan ke bayi 6 bulan ke atas. Gula ini dibuat dari bagian paling atas dari pohon palem tertentu. Gula palem mengandung banyak mineral dan mikronutrien seperti magnesium, potasium, seng, mangan dan beberapa vitamin.

Cara menambahkan palm sugar ke dalam MPASI adalah dengan menambahkannya ke bubur, puding, atau cemilan bayi. 

Palm Sugar
source: https://cdn.shopify.com/s/files/1/1386/7839/products/Coconut_Sugar_1024x1024.jpg?v=1501510815
baca juga

Madu

Gunakan madu mentah (raw honey) sebagai pemanis alami untuk MPASI karena mengandung banyak nutrisi untuk bayi. Tapi ingat Moms, madu tidak boleh diberikan ke pada bayi di bawah 1 tahun! . Raw Honey masih sangat murni dan memiliki banyak zat gizi, mulai dari 22 asam amino, 27 mineral (zat besi, zinc, kalium, kalsium, fosfor, magnesium, dll.), serta 5000 enzim. Meski begitu, madu dikhawatirkan mengandung bakteri  Clostridium botulinum yang mengakibatkan botulisme. Dimana bayi di bawah satu tahun belum memiliki cukup imun untuk melawannya. 

Madu
source: http://cdn1-www.wholesomebabyfood.momtastic.com/assets/uploads/2015/04/honey-infant-botulism.jpg