Waktu Terbaik untuk Memijat Bayi
Waktu yang paling ideal untuk memijat bayi adalah di antara waktu makannya. Dengan demikian saat dipijat bayi tidak sedan merasa lapar atau merasa kekenyangan. Perhatikan perilaku bayi. Jika ia sedang tenang, walaupun tidak sedang mengantuk, itulah saat yang terbaik untuk Moms berikan pijatan. Bisa jadi waktu memijat bayi akan menjadi rutinitas Moms dan bayi yang terbentuk dengan sendirinya, baik itu setelah mandi pagi, sebelum tidur siang, atau sebelum tidur malam.

Hal-Hal yang Diperlukan untuk Memijat Bayi
Beberapa hal berikut ini perlu Moms siapkan sebelum mulai memijat bayi, yaitu:
- Ruangan bersuhu sejuk namun tidak terlalu dingin, sekitar 24 derajat Celcius
- Ruangan yang tenang, bebas dari suara hewan peliharaan atau bunyi gadget
- Jika mau, Moms bisa menyetel musik lembut dengan volume pelan agar suara Moms dan bayi tetap jelas terdengar
- Handuk atau alas yang empuk, rata, dan nyaman untuk membaringkan bayi
- Krim, losion, atau minyak yang aman dan diperuntukkan untuk bayi
- Perlengkapan ganti popok
- Pakaian yang akan dikenakan bayi setelah dipijat

Langkah-Langkah Memijat Bayi
Setelah semua hal yang diperlukan sudah siap, mulailah memijat bayi dengan cara berikut:
- Biarkan bayi telentang sambil telanjang atau hanya mengenakan popok agar pijatan dapat terasa lebih maksimal
- Oleskan krim, losion, atau minyak pada telapak tangan Moms, lalu ratakan
- Mulai pijatan lembut dari ujung kaki hingga pangkal paha. Berikan tekanan lembut pada betis dan paha.
- Letakkan kedua telapak tangan pada tengah dada bayi, lalu usap dengan lembut melebar ke arah samping, seperti sedang meratakan halaman buku.
- Lakukan hal yang sama pada perut bayi.
- Pijat lembut tangan dari mulai bahu hingga ujung jari. Beri tekanan lembut pada ujung-ujung ari tangan bayi.
- Balikkan bayi ke posisi tengkurap. Atur kedua lengannya berada di depan kepala, bukan di samping tubuh.
- Dengan telapak tangan yang datar, buat lingkaran-lingkaran kecil menggunakan ujung jari Moms di punggung, bahu, serta pantat bayi. Jangan ditekan, terutama pada area tulang punggung.

Mudah dan menyenangkan ya, Moms. Semoga informasi tadi bermanfaat untuk Moms dan bayi.