1. Kendalikan Asupan Gula

Hal pertama yang bisa kamu lakukan untuk membuat tubuh lebih kuat dan berstamina saat puasa adalah dengan menjaga asupan gula selama bulan Ramadan. Pada dasarnya, gula memang bisa memasok kebutuhan energi tubuh. Akan tetapi, gula yang berlebih malah bisa membuat kamu mudah sekali merasa lemas. Pasalnya, gula berlebih dapat menyebabkan lonjakan insulin yang nantinya berdampak pada kondisi gula darah tidak stabil. Untuk itu, kamu lebih disarankan untuk mengonsumsi makanan dengan kandungan gula alami seperti kismis, dark chocolate, dan kurma selama Ramadan.
 

Wah, Ternyata! Ini Dia Rahasia Puasa Sehat Anti Lemas untuk Para Ibu!
source: http://www.jelita.com.my/


 


2. Hindari Konsumsi Makanan Berminyak

Kedua, untuk menghindari tubuh yang lemas selama puasa, hindarilah mengonsumsi makanan berminyak. Gorengan yang biasa menjadi sajian takjil ternyata dapat berdampak pada kondisi tubuh saat puasa. Pasalnya, makanan berminyak dapat menyebabkan perut menjadi kembung dan sembelit sehingga akhirnya tubuh menjadi lebih lesu dan lemas.
 

Wah, Ternyata! Ini Dia Rahasia Puasa Sehat Anti Lemas untuk Para Ibu!
source: http://happyhealthywellbeingclub.blogspot.com/


 

baca juga


3. Minum Banyak Air Putih

Kesegaran tubuh selama puasa sangatlah dipengaruhi oleh kondisi dan kadar cairan dalam tubuh. Itulah sebabnya kamu harus memastikan asupan air putih selama sahur, berbuka dan waktu malam sebelum tidur benar-benar cukup untuk memenuhi kebutuhan tubuh. Cairan tubuh yang cukup ini juga akan menghindari kondisi dehidrasi yang bisa membuat tubuh semakin lemas.
 

Wah, Ternyata! Ini Dia Rahasia Puasa Sehat Anti Lemas untuk Para Ibu!
source: http://www.arrahman.id/


 


4. Olahraga Ringan

Mengurus anak dan suami memang sangat melelahkan dan menguras energi. Tidak ada salahnya untuk rutin melakukan olahraga ringan agar peredaran darahmu selama puasa dapat berjalan dengan lancar. Kamu bisa berjalan pagi setelah sahur atau berjalan sore sambil mencari takjil untuk berbuka puasa. Lakukan secara rutin agar tubuh lebih fresh selama puasa.
 

Wah, Ternyata! Ini Dia Rahasia Puasa Sehat Anti Lemas untuk Para Ibu!
source: http://recsports.oregonstate.edu/


 

baca juga


5. Perbanyak Asupan Serat

Terakhir, jangan lupa untuk memperbanyak asupan serat untuk mempermudah kerja organ pencernaan selama berpuasa. Hal ini penting karena organ pencernaan yang bekerja keras akan menghabiskan banyak sekali energi. Jangan heran jika kamu cepat lemas meskipun tidak melakukan banyak aktivitas. Itu mungkin disebabkan karena kurangnya asupan serat saat sahur dan berbuka puasa. 
 

Wah, Ternyata! Ini Dia Rahasia Puasa Sehat Anti Lemas untuk Para Ibu!
source: https://www.webkesehatan.com/


Nah, itulah lima cara untuk puasa sehat di bulan Ramadhan. Semoga bermanfaat dan selamat berpuasa, ya!