Penyebab Perut Membesar Setelah Melahirkan

Setelah melahirkan, biasanya ukuran perut masih belum kembali ke bentuk semula. Hal ini memang sangat wajar karena terjadinya perubahan hormon setelah melahirkan. Hormon inilah yang menyebabkan rahim sulit menyusut dan kembali ke bentuk semula. Normalnya, dibutuhkan waktu enam hingga delapan minggu untuk mengembalikan rahim ke bentuk semula. Kamu tidak perlu mengkonsumsi obat pelangsing atau berkonsultasi ke dokter dengan biaya yang mahal. Jangan kuatir ya, ladies karena tubuh seorang wanita memang tidak dapat kembali ke bentuk semula dalam waktu yang singkat. Namun untuk membantu mengecilkan dan mengencangkan perut setelah melahirkan, dapat dilakukan dengan beberapa cara.

Penyebab Perut Membesar Setelah Melahirkan
source: http://www.burangir.com

Olahraga

Olahraga selain menyehatkan tubuh, juga dapat bermanfaat untuk mengecilkan perut setelah melahirkan. Olahraga dapat membantu mengencangkan perut dan membakar kalori yang berlebih di dalam tubuh. Setelah melahirkan, ada baiknya berolahraga dengan teratur. Olahraga ringan seperti jalan kaki, senam ringan dan aerobik dapat membentuk tubuh kembali seperti semula. Jika kamu sempat, kamu dapat mengikuti kursus yoga, dimana yoga sangat bermanfaat untuk melatih kelenturan otot-otot agar menjadi lentur kembali.

Olahraga
source: http://elitedaily.com
baca juga

Melatih Otot dan Perut

Selain melakukan olahraga diatas, kamu juga dapat melatih otot dan perut secara rutin. Kamu hanya membutuhkan matras. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Baringkan tubuh dengan posisi terlentang pada matras
  • Tekuk kaki dan telapak kaki hingga menyentuh lantai
  • Hembuskan nafas dan kontraksikan otot perut
  • Angkat kepala dan pundak
  • Tahan beberapa detik, turunkan kepala dan pundak secara perlahan
  • Ulangi dari awal hingga terbiasa melakukan aktivitas ini
Melatih otot perut memang perlu pengorbanan. Namun jika dilakukan dengan rutin, kamu akan merasakan hasil yang maksimal.
Melatih Otot dan Perut
source: http://www.prevention.com

Menyusui

Menyusui adalah hal wajib dan penting bagi si kecil. Asupan makanan terbaik berasal dari ASI (Air Susu Ibu). Perlu kamu ketahui bahwa menyusui dapat membakar kalori hingga 500 ka per harinya. Menyusui akan memacu kontraksi dan membantu mengecilkan rahim. Selain memberi asupan terbaik bagi si kecil, aktivitas menyusui juga dapat membantumu membuat perut lebih langsing setelah melahirkan.

Menyusui
source: http://infosehatwanita.com
baca juga

Tetap Makan Dengan Teratur

Saat menyusui, hindari melakukan diet dengan cara apapun. Diet bukan solusi yang tepat untuk mengecilkan perut. Utamakan asupan makan si kecil agar anak mendapat gizi dan vitamin yang cukup. Makanlah dengan teratur namun tetap bergizi. Konsumsilah lebih banyak serat seperti buah, sayuran dan biji-bijian. Hindari junkfood dan fastfood, karena selain tidak baik bagi kesehatan, kedua jenis makanan ini tidak baik bagi bayi. Pilihlah makanan yang rendah lemak dan kalori, namun tetap memperhatikan gizi sang bayi ya, ladies.

Tetap Makan Dengan Teratur
source: http://pedulisehat.info

Minum Air Putih Hangat

Air putih hangat sangat baik bagi kesehatan, termasuk untuk mengecilkan perut yang buncit pasca melahirkan. Air putih hangat yang mudah didapat ini merupakan salah satu tips jitu membuat perut langsing dan bugar alami. Air putih hangat sebagai bahan detoksifikasi, yang dapat meluluhkan racun-racun melalui keringat dan air seni. Konsumsilah minimal 10 gelas air putih hangat untuk mendapatkan perut yang kencang dan sehat setelah melahirkan.

Minum Air Putih Hangat
source: http://thptbachdang.edu.vn