Apa Itu Baby Brain?

Baby brain merupakan sindrom yang membuat ibu menjadi pelupa dan sulit berkonsentrasi selama kehamilan. Misalnya sering lupa meletakkan benda-benda penting ataupun janji temu dokter. Sebenarnya ada pro kontra terkait sindrom baby brain apakah benar-benar terjadi selama kehamilan atau tidak. Sudah banyak pula studi mengenai hal ini. Ada yang mengatakan sindrom baby brain disebabkan kemungkinan perubahan hormon, kurang tidur dan stres menghadapi perubahan besar sehingga memengaruhi otak dan kemampuan kognitif. Sebuah studi mengemukakan bahwa masalah memori jangka pendek selama kehamilan mungkin terkait dengan suasana hati yang tertekan. 
 
Apa Itu Baby Brain?
source: http://pregnancyandbaby.com

 

Sindrom Baby Brain Benar-Benar Nyata!

Beberapa studi sudah mengonfirmasi bahwa baby brain benar-benar eksis. Sebuah penelitian di Australia University mengungkap bahwa kemampuan kognitif ibu hamil lebih rendah daripada mereka yang tidak hamil. Kemampuan kognitif akan berkurang signifikan terutama pada trimester ketiga kehamilan. Selain perubahan hormon, penyebabnya kemungkinan plasenta mengeluarkan zat yang disebut sebagai PEG3 (protein gen 3 yang dinyatakan secara patologis). Zat ini mempengaruhi otak dan perilaku calon ibu.
 
Sindrom Baby Brain Benar-Benar Nyata!
source: http://www.sciencemag.org


 
baca juga

Kapan Perlu Waspada?

Meski normal dan dialami setiap ibu hamil, namun dilansir dari Babycenter, baby brain bisa menjadi gejala depresi. Terutama apabila disertai dengan beberapa gejala lain seperti: 
  • merasa sedih
  • kehilangan minat pada hal-hal yang menyenangkan
  • merasa seperti gagal atau merasa bersalah
  • kesulitan untuk tidur dan bangun di malam hari
  • terlalu banyak tidur
  • merasa rendah diri
Apabila Moms mengalami hal-hal tersebut, maka jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter ya. Semakin cepat ditangani, depresi akan semakin cepat dipulihkan. 
 
Kapan Perlu Waspada?
source: http://parenting.firstcry.com

 

Tips Mengatasi Baby Brain atau Sindrom Pelupa

Jika Moms sudah menyadari akan sindrom baby brain terjadi selama kehamilan, maka lakukanlah beberapa hal-hal berikut untuk mengatasinya agar tidak mengganggu aktivitas sehari-hari. Apa saja? 

1. Letakkan setiap benda yang selalu Moms gunakan di tempat-tempat yang bisa terlihat dengan mudah.
2. Catat janji temu dokter di kalender dan tulis dengan warna terang agar mudah terlihat.
3. Buat daftar tugas dan centang apabila sudah selesai. 
4. Buat reminder di smartphone. 
 
Tips Mengatasi Baby Brain atau Sindrom Pelupa
source: https://www.verywellfamily.com

Nah, itu dia penjelasan mengenai baby brain selama kehamilan dan cara mengatasinya, Moms. Semoga membantu ya!