Apa Sebenarnya Hyaluronic Acid?
Hyaluronic acid atau asam hialuronat merupakan glikosaminoglikan alami, komponen struktural alami kulit yang terdapat dalam jaringan ikat di tubuh manusia. Hyaluronic acid atau yang dikenal juga dengan sebutan HA dapat diperoleh dari berbagai sumber seperti makanan ataupun suplemen. HA didistribusikan secara meluas di seluruh jaringan ikat, saraf, dan epitel. Hyaluronic acid berperan penting di sebagian besar area tubuh, terutama bermanfaat untuk persendian dan kulit.
Bagaimana Hyaluronic Acid Bekerja?
Keunggulan dari hyaluronic acid adalah kemampuannya untuk mempertahankan kelembaban. Hyaluronic acid dikatakan memiliki kapasitas yang lebih besar untuk mempertahankan kelembaban, dibandingkan dengan polymer alami atau sintetis lainnya. Hal inilah yang kemudian membuat hyaluronic acid dianggap sebagai bahan yang penting untuk anti-aging, karena keremajaan kulit sangat berkaitan dengan kadar kelembaban kulit.
Manfaat Hyaluronic Acid untuk Kulit
Hyaluronic Acid dapat meningkatkan kadar kelembaban kulit sekaligus memperkuat pertahanan kulit, yaitu lapisan kulit terluar. Segala kebaikan agar kulit tampak lebih muda ditawarkan oleh hyaluronic acid, yaitu kulit lembut, halus, dan juga kencang.
Tidak hanya itu, masih ada manfaat lain yang ditawarkan oleh hyaluronic acid. Kerusakan pada kulit yang terjadi akibat paparan sinar matahari serta berbagai permasalahan lainnya seperti jerawat, kulit sensitif, dan rosacea, dapat mengakibatkan rusaknya penghalang pada kulit (skin barrier). Jadi, salah satu solusi untuk mengatasi atau meminimalkan permasalahan tersebut adalah dengan penggunaan bahan yang identik dengan kulit, seperti hyaluronic acid.
Hyaluronic acid memiliki tekstur yang ringan sehingga dapat digunakan untuk semua jenis kulit. Bahkan untuk kulit berminyak dan kulit sensitif pun tidak menjadi masalah. Selain itu, hyaluronic acid juga dikatakan aman jika digunakan pada masa kehampilan maupun menyusui.
Masih ada lagi yang keunggulan yang ditawarkan oleh hyaluronic acid, yaitu antioksidan yang menyediakan pertahanan terhadap kerusakan akibat radikal bebas, dan mengurangi peradangan. Oleh karena itu, hyaluronc acid juga dikatakan sebagai multitasking anti-aging ingredient.
Menggunakan Hyaluronoc Acid dalam Rutinitas Perawatan
Hyaluronic acid banyak ditemukan pada produk pelembab dan juga serum. Jika kamu sudah menemukan pelembab yang sesuai dengan kulit namun tidak memiliki kandungan hyaluronic acid, cobalah produk serum hyaluronic acid. Serum juga dianggap sebagai langkah yang penting dalam perawatan kulit karena mengandung molekul yang lebih kecil dengan konsentrat yang tinggi. Hal inilah yang membuat serum mampu menyerap hingga lapisan kulit yang lebih dalam, memberikan hasil yang lebih optimal.
Serum hyaluronic acid juga bisa dijadikan alternatif yang baik sebagai makeup primer. Penggunaan serum hyaluronic acid dapat membantu menghidrasi garis-garis halus, menyamarkan pori-pori, dan menciptakan permukaan kulit yang lembut, menjadikan kulit lebih siap untuk pengaplikasian makeup.
Satu hal lagi yang tidak boleh dilewatkan dalam penggunaan produk hyaluronic acid adalah kandungan lain yang menyertainya. Selain memperhatikan kandungan hyaluronic acid, kamu juga perlu untuk memperhatikan kandungan lain yang terdapat pada produk kecantikan tersebut. Hal ini dikarenakan beberapa bahan lain seperti kandungan wewangian yang dapat menimbulkan iritasi ataupun alkohol yang membuat kulit menjadi kering justru dapat merusak kerja hyaluronic acid pada kulit.
Semoga informasi di atas bermanfaat untuk rutinitas perawatan kulitmu, ya!
Artikel dari: http://beautynesia.id/4490