Tumbuh Kembang Bayi 1 Bulan
Di bulan pertamanya, bayi memang belum terlalu banyak bertumbuh. Namun secara umum, di tumbuh kembang bayi 1 bulan hingga ke dua bulan, seharusnya mereka sudah bisa menegakkan kepala saat diambil dari tempat tidurnya. Jika di masa itu bayi masih terasa kaku saat digendong, bisa jadi ada keterlambatan perkembangan.
Di usia ini, gestur bayi dalam pelukan juga bisa menjadi indikator keterlambatan tumbuh kembang. Coba Moms peluk si kecil, rasakan, jika dia berusaha menarik badannya dari pelukan, bisa jadi dia mengalami keterlambatan perkembangan. Moms juga perlu mewaspadai kaki bayi yang terlalu tegang di usianya yang kedua bulan ini.
Tumbuh Kembang Bayi 3 Bulan
Makin lucu, dalam tumbuh kembang bayi 3 bulan, biasanya bayi sudah mulai berusaha meraih mainan atau apapun yang ada di depannya. Mereka akan antusias dengan apapun yang ada di hadapannya. Nah, jika si kecil belum menunjukkan tanda-tanda itu, Moms bisa berusaha melatihnya terus, atau konsultasikan dengan dokter anak.
Tumbuh kembang bayi 4 bulan pun masih tentang meraih benda di sekitarnya. Biasanya si kecil juga akan mulai memasukkan apapun yang berhasil dia genggam, ke dalam mulutnya. Karena itu, Moms harus menjaga kebersihan tiap benda yang bisa dijangkau buah hati. Selain itu, hindarkan juga benda-benda kecil yang bisa tertelan.
Tumbuh Kembang Bayi 6 Bulan
Di tumbuh kembang bayi 6 bulan, bayi harus makin pintar, biasanya mereka sudah bisa berguling ke kanan dan kiri. Jika belum ada tanda ini, bisa jadi si kecil mengalami keterlambatan tumbuh kembang bayi. Moms bisa memancingnya berguling dengan meletakkan sesuatu yang menarik perhatiannya, di samping kiri atau kanannya.
Nah, di usianya yang ke tujuh bulan, pada umumnya bayi sudah bisa duduk, bahkan tanpa bantuan sekalipun, walau masih harus bersandar. Mereka juga sudah bisa menegakkan kepala saat berada dalam posisi duduk. Jika si kecil belum bisa duduk di usia ini, Moms bisa terus melatihnya, membantunya untuk belajar duduk.
Tumbuh Kembang Bayi 9 Bulan
Dalam tumbuh kembang bayi 9 bulan, bayi sudah duduk dengan tegak, tanpa penyangga, dan biasanya akan mulai berusaha merangkak atau bergeser dari posisi duduknya. Di usia ini, si kecil sudah mulai aktif bergerak ataupun mengucapkan suku kata dari mulutnya. Mereka juga masih akan sering memasukkan apapun yang dipegang, ke dalam mulutnya.
Selain penjagaan ekstra yang harus dilakukan, Moms juga bisa mulai memberi makanan yang lebih banyak, karena energi bayi di usia ini akan lebih cepat terkuras. Jangan khawatir jika berat badan mereka pun mulai lambat bertambah, asal masih berada dalam ambang batas normal, itu tidak akan menjadi masalah.
Nah, jika tanda-tanda di atas tadi tidak tampak pada buah hati Moms, ada baiknya untuk segera konsultasi ke dokter anak, agar bisa diberikan penanganan yang lebih cepat dan tepat. Yang paling penting, Moms tidak boleh terlalu panik, dan jauhkan pikiran negatif dari kepala. Semangat, Moms!