Singkong Keju Susu
Bahan-bahan:
- 3 buah singkong ukuran sedang
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- Secukupnya air untuk merebus
- Secukupnya garam
- Secukupnya air es
- Secukupnya minyak goreng
- Secukupnya keju cheddar parut
Cara Membuat Singkong Keju Susu
- Kupas singkong dan cuci bersih. Potong sesuai selera.
- Siapkan air di panci, masukkan singkong. Rebus sampai matang.
- Selagi merebus singkong, haluskan garam, ketumbar, bawang putih dan campur dengan air es.
- Setelah singkong matang buang airnya dan siramkan air es yang telah dibumbui sampai singkong merekah.
- Panaskan minyak goreng, goreng singkong sampai kekuningan.
- Angkat dan taburi keju parut. Singkong siap dinikmati.
Resep ini juga bisa digunakan untuk resep cara membuat singkong keju coklat, tinggal tambahkan saja cokelat di atasnya ya Moms.
Singkong Keju Melepuh
Bahan-bahan:
- 1 kg singkong
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 1/2 sdm garam
- 1 sdt chicken powder
- 1500 ml air atau secukupnya hingga singkong terendam
- 6 siung bawang putih, tumbuk
- 500 ml air es + 1 buah es batu besar digeprek
- Saus keju
Cara Membuat Singkong Keju Melepuh
- Rebus semua bahan singkong hingga air menyusut, kecuali air es dan es batu. Angkat. Tiriskan. Langsung masukkan ke campuran es batu. Biarkan hingga menjadi suhu ruang. Tiriskan.
- Goreng dalam minyak banyak dan api besar hingga kuning keemasan.
- Jika masih ada sisa, bisa disimpan di kulkas, digoreng kapan-kapan.
Jika Mommy tidak suka saus keju, bisa ditaburi bubuk perisa keju saja. Atau dicocol saus juga enak. Bahkan tidak dikasih topping juga sudah enak moms. Resep ini juga tidak jauh berbeda dengan resep cara membuat singkung keju meletus.
Singkong Keju Mekar
Bahan-bahan:
- 1 kg singkong segar
- Keju Prochis
- 1 Skm Coklat / Putih
- Minyak untuk menggoreng
- Bumbu :
- 4 siung Bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- secukupnya Garam
- Air
Cara Membuat Singkong Keju Mekar
- Kupas singkong sampai bersih lalu potong-potong.
- Didihkan air di panci untuk merebus. Masukkan singkong yang sudah dipotong ke dalam panci dan tunggu sampai singkong matangnya sedang.
- Kalau sudah matang angkat dan tiriskan, tunggu sampai singkong hangat.
- Setelah itu rendam singkong yang sudah direbus tadi ke dalam air yang sudah diberi bumbu halus.
- Singkong harus benar-benar terendam semua agar hasilnya merekah indah.
- Sebelum digoreng, tunggu sampai singkong benar merekah dan empuk.
- Goreng singkong yang sudah direndam dengan air bumbu tadi ke dalam minyak panas dan tunggu sampai singkong berubah menjadi warna keemasan.
Jadi deh Moms! Itu dia berbagai cara membuat singkong keju lezat, siap disantap bersama keluarga tercinta di sore dan malam musim hujan yang dingin. Selamat mencoba!