Membersihkan karang gigi adalah salah satu cara untuk membuat senyum lebih menawan. Bagaimana tidak? Sisa-sisa makanan yang menumpuk dan mengeras akibat tidak terjangkau sikat gigi, membuat gigi tampak tidak sehat. Belum lagi kotoran yang menumpuk tersebut biasanya juga menimbulkan bau tidak sedap. Bukan saja mengganggu tampilan, karang gigi juga bisa merusak rasa percaya diri karena bau mulut tak sedap.

Prosedur pembersihan karang gigi sebenarnya sangat mudah. Dokter gigi akan membersihkan gigi dengan alat khusus, seperti sebuah bor kecil. Dengan bantuan air yang keluar dari alat yang sama, bor kecil tersebut akan mengikis kotoran-kotoran keras yang menempel di sela-sela gigi. Prosedur ini tidak terlalu menyakitkan, meskipun terkadang, gesekan bor yang mengenai gusi, tak jarang melukai dan membuatnya berdarah. Membersihkan karang gigi memerlukan waktu khusus, karena prosedurnya cukup memakan waktu. Namun, setelah karang gigi dibersihkan, kamu akan merasakan mulut terbebas dari kotoran dan lebih percaya diri.

Penting untuk Kesehatan Gigi & Mulut, Ketahui Biaya Membersihkan Karang Gigi (Scaling) di Dokter Gigi
source: https://www.sehatcenter.com

Umumnya kamu bisa melakukan prosedur pembersihan karang gigi di dokter gigi di sekitar rumah. Namun, jika kamu ingin menggunakan fasilitas kesehatan dari pemerintah seperti puskesmas, kamu cukup merogoh kantong 100 ribu rupiah. Itu kalau membayar sendiri atau menggunakan asuransi kesehtan pribadi. Jika menggunakan BPJS, kamu dapat membersihkan karang gigi dengan cuma-cuma. Meski begitu, kamu harus memastikan kalau fasilitas kesehatan tempat Anda membersihkan karang gigi, menerima pembayaran melalui BPJS.

Jika memilih membersihkan karang gigi di rumah sakit, tentu biayanya akan sedikit lebih mahal. Misalnya biaya membersihkan karang gigi di RSUD Gatot Subroto yang berkisar antara Rp80 ribuan - Rp800 ribuan. Kisaran biaya yang sama juga harus dibayarkan jika memilih klinik gigi swasta. Sebetulnya, biaya membersihkan karang gigi itu cukup beragam, seperti biaya membersihkan karang gigi di Jogja. Di salah satu klinik swasta di kota tersebut, harga membersihkan karang gigi dipatok dari harga 100 ribu hingga 350 ribu rupiah.

Sedangkan biaya membersihkan karang gigi di Medan, bergantung pada kondisi plak di mulut. Jika plak sedikit, cukup membayar 120 ribu rupiah, sedangkan jika banyak, harus membayar 200 ribu rupiah. Jika kamu di Surabaya, biaya membersihkan karang gigi di Surabaya adalah sebesar 150 ribu rupiah untuk rahang atas dan rahang bawah. Sangat murah bukan? Namun, jika kamu membersihkan karang gigi di Bali, bersiaplah untuk merogoh kocek lebih dalam. Karena biaya membersihkan karang gigi di Bali lumayan mahal, yaitu hingga 450 ribu rupiah!

Penting untuk Kesehatan Gigi & Mulut, Ketahui Biaya Membersihkan Karang Gigi (Scaling) di Dokter Gigi
source: https://gaya.tempo.co

Membersihkan karang di gigi sangat penting, tidak hanya untuk menjaga penampilan dan rasa percaya diri, tapi juga untuk menjaga kesehatan mulut. Karena timbunan karang gigi adalah tempat berkembangnya kuman dan kotoran, yang bisa saja membuat kamu jadi sakit. Dengan rutin membersihkan plak atau karang gigi setiap 6 bulan sekali, mulut akan sehat dan terbebas dari kuman dan penyakit.