Kalender Putar
Kalau Mommy mau memeriksakan kandungan ke dokter atau bidan, biasanya dokter atau bidan akan memakai kalender putar untuk menghitung masa kandungan. Selain menghitung masa kandungan, kalkulator kehamilan putar ini juga bisa menentukan hari perkiraan lahir (HPL), patokannya dari menstruasi terakhir. Kalau Mommy ingin mengecek kalender kehamilan sendiri dengan kalender putar tanpa harus ke dokter, Mommy bisa cek di beberapa website yang menyediakan aplikasinya.
Masih bingung dengan kalender putar sebagai kalender kehamilan? Mommy bisa cek alternatif lainnya juga.
Masih bingung dengan kalender putar sebagai kalender kehamilan? Mommy bisa cek alternatif lainnya juga.
source: http://calendario.win
Kalender Kehamilan Menurut Bidan
Kalender kehamilan menurut bidan dilakukan dengan menghitung dari hari pertama haid terakhir (HPPT). Apabila bulan berikutnya Mommy tidak haid maka dapat dikatakan usia kandungan 1 bulan dengan siklus haid yang normal. Tapi apabila Mommy tidak ingat kapan haid terakhir, maka kalkulator kehamilan bidanku ini kurang tepat dipakai untuk menghitung.
Kalkulator Kehamilan Menurut Dokter
Sama dengan bidan, saat cek kehamilan pertama pada dokter kandungan, dokter akan bertanya mengenai siklus haid dan HPPT. Selain dengan metode kalender, dokter juga akan menghitung usia kandungan dengan tambahan data lainnya, antara lain:
Deteksi Jantung Janin
Apabila dokter dapat mendeteksi jantung janin untuk pertama kali, dapat dipastikan usia janin berkisar 12 minggu.
Gerakan Janin
Apabila Mommy merasa adanya gerakan pada janin untuk pertama kali maka usia kandungan sudah memasuki 18-20 minggu. Namun perhitungan ini kurang akurat karena bisa saja gerakannya tidak terasa atau lemah. Semakin tua usia kandungan, biasanya gerakan janin semakin kuat. Namun pada tiap Mommy bisa berbeda-beda.
Puncak Rahim
Dokter akan meraba puncak rahim yang menonjol di dinding perut dan perhitungan mulai dari tulang kemaluan. Apabila jarak dari tulang kemaluan hingga puncak rahim berkisar 28 cm, maka usia kandungan mencapai 28 minggu. Dan perhitungan ini hanya maksimal pada 36 cm/36 minggu. Apabila lebih dari 36 cm, bisa berarti janin membesar atau kembar.
USG
Cara paling akurat kalkulator kehamilan adalah menggunakan Ultrasonogafi atau yang dikenal sebagai USG. Tingkat akurasinya tinggi dan dilakukan oleh dokter. Melalui USG, Mommy mendapatkan manfaat kalkulator kehamilan dan berat janin, bahkan gambar janin. Biasanya metode USG dilakukan pada usia kehamilan 4-5 minggu (setelah HPPT).
Deteksi Jantung Janin
Apabila dokter dapat mendeteksi jantung janin untuk pertama kali, dapat dipastikan usia janin berkisar 12 minggu.
Gerakan Janin
Apabila Mommy merasa adanya gerakan pada janin untuk pertama kali maka usia kandungan sudah memasuki 18-20 minggu. Namun perhitungan ini kurang akurat karena bisa saja gerakannya tidak terasa atau lemah. Semakin tua usia kandungan, biasanya gerakan janin semakin kuat. Namun pada tiap Mommy bisa berbeda-beda.
Puncak Rahim
Dokter akan meraba puncak rahim yang menonjol di dinding perut dan perhitungan mulai dari tulang kemaluan. Apabila jarak dari tulang kemaluan hingga puncak rahim berkisar 28 cm, maka usia kandungan mencapai 28 minggu. Dan perhitungan ini hanya maksimal pada 36 cm/36 minggu. Apabila lebih dari 36 cm, bisa berarti janin membesar atau kembar.
USG
Cara paling akurat kalkulator kehamilan adalah menggunakan Ultrasonogafi atau yang dikenal sebagai USG. Tingkat akurasinya tinggi dan dilakukan oleh dokter. Melalui USG, Mommy mendapatkan manfaat kalkulator kehamilan dan berat janin, bahkan gambar janin. Biasanya metode USG dilakukan pada usia kehamilan 4-5 minggu (setelah HPPT).
source: https://indiebirth.org
Kalkulator Kehamilan Online
Saat ini banyak beredar aplikasi menghitung usia kehamilan di android atau IOS. Perlu ditekankan, bahwa kalkulator kehamilan tersebut hanyalah simulasi. Untuk kelahiran bayi dapat melenceng 5-10 dari HPL.
Untuk menghitung usia kandungan dengan kalkulator kehamilan ini, Mommy harus menyiapkan data seperti siklus haid terakhir, periode mensturasi, perkiraan pembuahan dan lainnya. Aplikasi kalkulator kehamilan yang bisa diunduh di Android atau IOS, atau langsung saja cek di sini!
Untuk menghitung usia kandungan dengan kalkulator kehamilan ini, Mommy harus menyiapkan data seperti siklus haid terakhir, periode mensturasi, perkiraan pembuahan dan lainnya. Aplikasi kalkulator kehamilan yang bisa diunduh di Android atau IOS, atau langsung saja cek di sini!
Perlu diingat kalkulator kehamilan manapun tidak ada yang akurat 100% bahkan dokter kandungan pun tidak bisa memastikan kapan sebenarnya terjadi pembuahan atau ovulasi dalam kandungan. Namun Mommy tetap harus mengetahui perkiraan usia kandungan, sebagai acuan HPL dan perkembangan apa saja yang terjadi pada janin. Tetap semangat ya, Mommy!