Saat ini, berbagai macam jenis dan model kebaya bisa dengan mudah ditemukan di mana saja. Tapi, jika Moms menginginkan kebaya brokat, pastikan untuk memilih sesuai dengan bentuk tubuh ya, agar bisa pas dan tampak cantik saat dipakai. Berikut ini beberapa rekomendasinya:

Aneka Model Kebaya Brokat


Ada berbagai macam kebaya brokat yang tersedia. Bahan brokat biasanya digunakan sebagai kombinasi untuk baju kebaya. Hasilnya, kebaya akan memiliki motif yang cantik dan terlihat anggun bagi si pemakai.

Aneka Model Kebaya Brokat
source: https://modelkebaya.net/kebaya-modern/

Untuk kesan tradisional namun tetap anggun, Moms bisa menggunakan kebaya brokat yang dipadu dengan rok batik atau songket. Untuk kesan yang lebih modern, kebaya brokat bisa dipadukan dengan kain satin dan dijadikan model dress terusan. Alternatif lainnya adalah membuat kebaya broket dengan model atasan batwing dengan bagian dalam terbuat dari satin. 

baca juga

Model Kebaya Brokat Muslim


Meskipun kain brokat hampir terlihat seperti tembus pandang, bukan berarti Moms tidak bisa menggunakannya sebagai model busana muslimah. Moms bisa membuat atasan brokat yang longgar dipadukan dengan kain satin berwarna senada. Untuk bawahannya, bisa dipadukan dengan rok batik atau songket untuk kesan tradisional.

Model Kebaya Brokat Muslim
source: https://fashionmasakini.info

Untuk kesan yang lebih modern dan elegan, Moms bisa membuat kebaya brokat sebagai long-dress dengan kombinasi satin. Dengan cara ini, Moms masih bisa mendapatkan aksen hiasan pada kain brokat namun dengan tubuh yang tertutup sempurna. Jika Moms ingin yang lebih menutup pada bagian dada, buat atasan batwing dari kain brokat yang dipadu satin. Dengan demikian, area dada tetap dapat tertutup dengan baik.

Model Kebaya Brokat untuk Orang Gemuk


Untuk yang bertubuh gemuk, beberapa model kebaya brokat akan membuat penampilan Moms tampak anggun, elegan, dan cantik. Caranya, pilih kebaya dengan kerah V-neck untuk memberikan kesan bagian atas tubuh yang panjang dan leher yang jenjang. Selain itu pilih motif kain yang lebih kecil-kecil. Hindari model kebaya tumpuk yang justru akan membuat tubuh terlihat makin sesak dan gemuk. 
 

Model Kebaya Brokat untuk Orang Gemuk
source: https://fashionmasakini.info
baca juga

Model Kebaya Brokat Tile


Brokat tile merupakan jenis yang paling sering dipakai untuk kebaya. Selain harganya yang lebih terjangkau, brokat jenis ini juga memiliki motif yang beragam. Selain itu, bahannya juga cukup ringan namun tetap kuat dan awet.

Model Kebaya Brokat Modifikasi


Kebaya brokat juga bisa dimodifikasi menjadi model yang terkesan modern dan cantik, lho Moms. Jadi tidak harus berbentuk seperti kebaya tradisional pada umumnya. Kebaya lengan panjang yang dimodifikasi menjadi seperti baju kurung cocok untuk wanita muslimah. Sedangkan kebaya brokat  dengan lengan pendek yang dipadu dengan rok selutut cocok untuk para remaja putri. Aksen pita di
bagian pinggang juga akan mempermanis penampilan.

Model Kebaya Brokat Modifikasi
source: https://leinerfashion.blogspot.com

Beberapa model kebaya di atas dapat menjadi inspirasi jika Moms tengah bingung ingin memilih kebaya brokat seperti apa. Pilih model yang paling Moms sukai dan padukan dengan aksesoris yang mempermanis penampilan. Selamat memilih!