Apakah Penyakit Lupus itu?

Penyakit lupus disebut juga sebagai penyakit autoimun, yakni penyakit yang apabila seseorang mengidapnya, ia menyerang sistem imun tubuhnya sendiri. Sistem kekebalan tubuh akan menyerang bagian tubuh yang sehat, baik sel, jaringan atau organ dalam tubuh. Seperti pada bagian sendi, kulit, sel darah, paru-paru dan sebagainya. Sejak saat ini belum diketahui penyebab dari penyakit tersebut.  Terjadi kemerah-merahan pada kulit merupakan salah satu ciri dari penyakit ini. Sampai sekarang penderitanya selalu meningkat setiap tahun.

Apakah Penyakit Lupus itu?

Bahaya Penyakit Lupus

Penyakit lupus dipengaruhi oleh faktor genetik dan lingkungan. Maka yang menghawatirkan adalah apabila lupus yang diderita oleh ibu menurun kepada si anak. Karena berakibat si anak terjangkit penyakit yang sama. Tapi jangan khawatir moms, bagi ibu yang memiliki kelainan ini dapat menyusui si kecil sebagaimana mestinya, hanya saja jika moms mengkonsumsi obat maka jangan lupa untuk mengkonsultasikan obat tersebut guna menjaga kualitas ASI Untuk si kecil dan tentunya dengan memeriksakan kondisi perubahan pada tubuh akibat lupus tersebut.

Bahaya Penyakit Lupus
baca juga

Apakah Penyakit Lupus Bisa Menular?

Penyakit Lupus tergolong penyakit yang disebabkan karena faktor imun dalam tubuh. Maka penyakit ini tidak dapat menular. Karena lupus merupakan gangguan autoimun, dimana sistem imun tubuh tidak dapat membedakan antara sel-sel tubuh, bakteri atau kuman. Hal ini yang menimbulkan peradangan kronis dalam tubuh, disebabkan karena serangan pada sel-sel tubuh atau organ tubuh sendiri. 

 

Apakah Penyakit Lupus Bisa Menular?

Bahaya Penyakit Lupus Pada Ibu Hamil

Sebagaimana faktor yang menyebabkan munculnya penyakit lupus, masalah genetik memang sangat menghawatirkan bagi ibu hamil. Karena faktor genetik erat kaitannya dengan ibu hamil. Adapun bahaya bagi ibu hamil yang menderita penyakit lupus adalah keguguran, bayi lahir prematur, tekanan darah tinggi, dan preeklamsia. Namun hal ini bisa diantisipasi dengan perawatan ekstra untuk moms yang hamil, dan check up secara rutin ke dokter untuk mengetahui keadaan janin dan kondisi tubuh mams.

 

Bahaya Penyakit Lupus Pada Ibu Hamil
baca juga

Apakah penyakit lupus bisa disembuhkan?

Sejauh ini belum ada obat yang menyembuhkan secara menyeluruh penyakit lupus tersebut. Namun moms bisa mengurangi dampak atau resiko gangguan dari autoimun yang bekerja dalam tubuh. Seperti mengkonsumsi obat untuk mengurangi nyeri sendi, menurunkan demam, atau pengobatan lainnya yang dapat mengurangi rasa sakit yang diderita. Jangan lupa juga unuk menjaga pola hidup sehat dengan mengonsumi makanan yang bergizi, berhenti merokok, rajin olahraga, hindari stres dan istirahat yang cukup.

Apakah penyakit lupus bisa disembuhkan?